NEWS

Kopi Kenangan Jadi Startup F&B Unicorn Pertama di Asia Tenggara

Wellcode.IO team | 30 DEC 2021
Mendapat suntikan modal Seri C tahap pertama senilai US$ 96 juta atau sekitar Rp 1,3 triliun membuat Kopi Kenangan resmi jadi startup unicorn terbaru Indonesia. 

Perusahaan jaringan makanan dan minuman (F&B) ini mendapat pendaan Seri C dipimpin oleh Tybourne Capital Management dan diikuti sejumlah investor seri sebelumnya.

Yakni nama-nama venture capital seperti Horizons Ventures, Kunlun dan B Capital, dan Falcon Edge Capital, masuk menjadi pendukung perusahaan untuk menyandang status unicorn.

Melansir kontan.co.id (30/12) CEO Kopi Kenangan Edward Tirtanata mengatakan, pendanaan ini menjadikan Kopi Kenangan sebagai New Retail F&B Unicorn pertama di kawasan Asia Tenggara.

"Merupakan suatu kehormatan bagi kami dapat mengumumkan pendanaan yang menempatkan Kopi Kenangan sebagai perusahaan New Retail F&B Unicorn pertama di Asia Tenggara," katanya.

Kopi Kenangan Unicorn baru Indonesia

Ke depannya, Edward menjelaskan Kopi Kenangan punya target untuk memperluas jaringan retail di wilayan Asia Tenggara dalam lima tahun ke depan.

"Visi kami adalah menjadi merek yang paling dicintai para pelanggan di Asia Tenggara, selain itu, terkait rencana 5 tahun ke depan, kami berkomitmen untuk memperluas jangkauan secara cepat,"

"Hingga mencapai ribuan gerai di Asia Tenggara, sekaligus melengkapi portfolio kami dengan produk-produk yang dapat memenuhi kebutuhan pasar," ujarnya.

Kapan Kopi Kenangan didirikan?

Edward Tirtanata bersama James Prananto, dan Cynthia Chaerunnisa pada 2017 mendirikan Kopi Kenangan setelah melihat peluang pasar ketersediaan kopi dengan harga premium. 

Saat itu kondisinya banyak bertebaran kopi internasional dan kopi instan yang dijual di banyak kiosi jalanan di Indonesia. Pelanggan dapat dengan mudah memesan kopi lewat sebuah aplikasi. 

Baca Juga: Mengenal Rest Area KM 260B, Bekas Pabrik Gula yang Jadi Rest Area Favorit Pengendara

Nantinya kopi akan dirikim baik ke rumah atau mengambil secara langsung di salah satu gerai Kopi Kenangan yang terdekat. 

Terhitung dalam waktu 4 tahun, Kopi Kenangan menjadi Kenangan Brands sudah membangun lebih dari 600 gerai di 45 kota di Indonesia dengan mempekerjakan lebih dari 3.000 staf.

Kopi Kenangan, dalam setahun terakhir, sudah menyajikan 40 juta cangkir dengan target 5,5 juta cangkir pada kuarta satu tahun 2022. 

[AN]

You may also like

TAX

PPN atas Pembelian Agunan : Apa, Bagaimana, dan Dampaknya terhadap Wajib Pajak?

Taxsam.co Team | 29 SEP 2023

TAX

Terima Fasilitas Kesehatan dari Kantor Kena Pajak Nggak, Ya?

Taxsam.co Team | 22 SEP 2023

TAX

Pajak Judi Online di Indonesia? Mungkin Nggak, Sih?

Taxsam.co Team | 22 SEP 2023