Tips Memulai Bisnis untuk Pemula

Apakah kamu salah satu karyawan yang terkena PHK di masa pandemi ini? Lantas berniat bikin usaha sendiri?

Namun, kamu belum tahu mulai dari mana? Untuk mewujudkan usahamu semakin maju, berikut tips untuk berbisnis atau berjualan, dikutip dari CNN.

Kumpulkan niat


Niat dan tekad yang kuat diperlukan untuk menjalani sebuah kegiatan usaha agar tujuan tercapai. Di samping itu harus juga membuat perencanaan yang matang.

Buat rencana usaha


Perencanaan ini terkait dengan usaha apa yang dipilih, nama usaha, serta bagaimana caranya menjual produk. Telusuri juga potensi bisnisnya apakah umur panjang atau tidak.

Setelah itu, harus tahu berapa harga beli atau biaya produksinya, berapa harga jual dan keuntungannya. Jangan lupa tentukan proyeksi pendapatan, biaya dan labanya.

Jalani dan tetapkan target


Jangan terlalu lama di perencanaan. Usaha yang benar-benar niat adalah usaha yang dijalankan. Maka dari itu, segera melangkahlah.

Tetapkan target penjualan untuk mendapatkan laba, minimal keuntunganya sesuai dengan gaji pada saat bekerja.

Lakukan review


Setelah berhasil membuat produk, apabila sudah dijual segera lakukan perbaikan untuk mencapai target yang diinginkan.

Jika mengalami masalah, review ulang sampai mendapatkan solusi. Niscaya, kamu akan menciptakan produk yang unggul dari bisnis sejenis.