TAX
Juni 2023, DJP Akan Mulai Luncurkan SIAP
Abstraksi
TAXSAM.CO - Perjalanan terciptanya sistem administrasi perpajakan melalui Pembaruan Sistem Inti Administrasi Perpajakan (PSIAP) sudah dimulai dari awal tahun 2021.
PSIAP dikutip dari laman pajak.go.id, adalah proyek redesain proses bisnis perpajakan melalui pembuatan sistem informasi yang berbasis COTS (Commercial Off-The Shelf) dilengkapi dengan perombakan basis data perpajakan
TAXSAM.CO - Perjalanan terciptanya sistem administrasi perpajakan melalui Pembaruan Sistem Inti Administrasi Perpajakan (PSIAP) sudah dimulai dari awal tahun 2021.
PSIAP dikutip dari laman pajak.go.id, adalah proyek redesain proses bisnis perpajakan melalui pembuatan sistem informasi yang berbasis COTS (Commercial Off-The Shelf) dilengkapi dengan perombakan basis data perpajakan
PSIAP dirancang agar terciptanya Sistem Inti Administrasi Perpajakan yang Mudah, Andal, Terintegrasi, Akurat, dan Pasti (SIAP-MANTAP) untuk pelayanan dan pengawasan yang optimal.
Sistem Inti Administrasi Perpajakan (SIAP) diyakini memiliki berbagai jenis keuntungan bagi berbagai pihak. Pertama, bagi pihak pegawai DJP, SIAP merupakan sistem terintegrasi sehingga mengurangi pekerjaan manual. Produktivitas dan kapabilitas pegawai DJP meningkat.
Kedua, bagi pihak DJP, terciptanya SIAP membuat DJP meningkat kredibilitasnya dan semakin dipercaya oleh masyarakat. Tingkat kepercayaan masyarakat yang tinggi membuat kepatuhan Wajib Pajak turut meningkat.
Ketiga, bagi pihak stakeholder, SIAP menyediakan data secara realtime yang valid. Kemudian, SIAP meningkatkan kualitas tugas dan fungsi pelayanan publik dan pengawasan di unit masing-masing.
Keempat, bagi pihak Wajib Pajak, Wajib Pajak mendapatkan layanan berkualitas dari DJP. Potensi terjadinya sengketa antara Wajib Pajak dan DJP ikut berkurang. Biaya yang dikeluarkan Wajib Pajak juga rendah.
SIAP menyediakan layanan yang dapat mempermudah Wajib Pajak untuk memenuhi hak dan kewajiban perpajakannya. Pendaftaran dapat dilakukan di seluruh Kantor Pelayanan Perpajakan (KPP). Pembayaran menjadi lebih mudah karena hanya perlu satu kode billing untuk SPT unifikasi atau lebih dari satu ketetapan lainnya.
Selanjutnya, SIAP juga menyediakan profil Wajib Pajak yang komprehensif, didukung sistem akuntansi perpajakan, dan standar akuntansi perpajakan. Proses pelaporan SPT menjadi lebih mudah hanya dalam satu aplikasi.
Sampai saat ini, SIAP masih dalam tahap pembangunan dan pengujian hingga April 2023. Rencananya, SIAP akan diluncurkan oleh DJP pada bulan Juni 2023.
Mau sertifikasi Brevet mudah, cepat, dan terjangkau?
Kunjungi Taxsam.co Learning Center
👉 learning.taxsam.co
Oleh: Axel Rasyad, Tax Researcher Taxsam.co
Kunjungi Taxsam.co Learning Center
👉 learning.taxsam.co
Oleh: Axel Rasyad, Tax Researcher Taxsam.co