NEWS
Founder Adobe dan Penemu PDF Meninggal Dunia di Usia 81 Tahun
Charles Geschke, penemu PDF sekaligus founder perusahaan teknologi Adobe Inc. meninggal dunia pada usia 81 tahun. Informasi tersebut dikabarkan langsung pihak Adobe melalui pernyataan resmi.
"Ini adalah kehilangan besar bagi seluruh komunitas Adobe dan industri teknologi, yang telah menjadi pemandu dan pahlawannya selama beberapa dekade,"
"Sebagai salah satu pendiri Adobe, Chuck dan John Warnock mengembangkan perangkat lunak inovatif yang telah merevolusi cara orang membuat dan berkomunikasi," tulis CEO Adobe Shantanu Narayen.
Geschke berpulang dalam damai di rumahnya yang terletak di San Francisco Bay Area, Los Altos, Amerika Serikat, Jumat (16/4). Jasanya sampai saat ini menjadi salah satu pilihan untuk menampilkan dokumen digital.
Setelah mendapatkan gelar doktor dari Universitas Carnegie Mellon, Geschke mulai bekerja di Pusat Penelitian Xerox Palo Alto, di mana dia bertemu Warnock.
Bersama Warnock, Charles Geschke yang akrab disapa Chuck, menjadi salah satu pendiri perusahaan software Adobe pada tahun 1982. Chuck juga ikut menciptakan Portable Document Format atau PDF.
Dalam pernyataan resmi, Narayen menuliskan karya Chuck dianggap sebagai teknologi inovatif yang menawarkan cara baru untuk mencetak teks serta gambar dan memicu revolusi penerbitan desktop.
"Chuck menanamkan dorongan tanpa henti untuk berinovasi, menghasilkan beberapa penemuan perangkat lunak yang paling transformatif, termasuk PDF, Acrobat, Illustrator, Premiere Pro, dan Photoshop," tambahnya.
Pada tahun 2009, Presiden Barack Obama menganugerahkan Chuck dan juga Warnock dengan penghargaan tinggi karena jasanya di bidang teknologi, National Medal of Technology.
Istri dari mendiang Chuck, Nan Geschke, mengatakan jika suaminya itu sangat bangga terhadap keluarga serta pencapaiannya selama ini.
"Saya bisa mengatakan sebagai istrinya bahwa dia adalah seorang pria yang sangat sangat rendah hati. Dia sangat bangga dengan kesuksesannya, tapi dia hati-hati tentang apa yang harus ia lakukan dengan kesuksesan itu," ujar Nan Geschke.
Sumber: deadline.com