TECH
WOW! Ini Smartphone Androind Pertama dirilis 13 tahun lalu
Sekarang banyak smartphone canggih yang digunakan oleh orang-orang. Mulai dari fitur yang sangat canggih, camera yang bisa zoom 10x lipat, dan kecanggihan dari smartphone lainnya.
Tapi apakah kalian tau seperti apa Smartphone Android pertama di dunia? Mari simak artikel dibawah ini.
Android pertama kali dirilis sejak tahun 2007. Tetapi, OS Android versi 1.0 baru pertama kali resmi digunakan pada ponsel T-Mobile G1 yang dirilis di Amerika Serikat pada Oktorber 2008.
T-Mobile G1 atau yang biasa dikenal dengan HTC Dream merupakan sebuah ponsel hasil kolaborasi antara operator seluler T-Mobile, google, dan HTC.
Wujud dari T-Mobile G1 berbeda dari smartphone android sekarang. Layer yang terlihat lebih kecil dengan diagonal 3,2inci (480 x 320 Pixel).
Ponsel tersebut memiliki fitur touch input, tetapi dibingkai bagian bawah layer masih terdapat serangkaian tombol telepon dan navigasi.
Karena OS android pertama belum memiliki virtual keyboard, Ponsel tersebut menyediakan papan ketik QWERTY fisik. Terletak di bawah layer dan dapat diakses lewat mekanisme slide, dengan cara menggeser laya dari ponsel tersebut.
Tampilan dan fungsi Android 1.0 masih belum lengkap dan terlihat kuno bila dibandingkan dengan OS android sekarang.
Dari segi spesifikasi, T-Mobile G1 dibekali hardware yang sangat memadai pada saat itu, tentu hal tersebut berbeda jaugh dengan ponsel-ponsel terbaru. System-on-chip yang digunakan adalah Qualcomm MSM7201A dengan satu buah inti CPU ARM11 berkecepatan 528 MHz.
OS Android dan T-Mobile G1 sudah mendukung penggunaaan kartu memori microSD untuk ekspansi storage. Fitur lain yang juga sudah hadir adalah koneksi seluler (3G) dan Wi-Fi, dan Bluetooth 2.0.
Sekarang Android sudah menjadi system operasi mobile terpopuler didunia, yang diikuti oleh IOS, pesaingnya sejak dulu;.