TECH

Apa Saja Dampak dari Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)?

Wellcode.IO team | 21 JUL 2021

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi berkembang dengan cepat. Banyak masa yang sudah dilalui dari perkembangan teknologi, dimulai saat masih berbahasa isyarat sampai saat menggunakan teknologi dalam berkomunikasi.

Seiring perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi tentu saja memiliki dampak negatif dan dampak positif. Apa saja dampak negatif dan positif itu?

Dampak Negatif 

1. Pelanggaran Hak Cipta

Kemajuan TIK ada beberapa orang tidak dapat menggunakannya dengan bijak dan tidak bertanggung jawab yang biasanya adalah pelanggaran hak cipta. Pelanggaran ini meliputi pembajakan software, penggandaan tanpa izin pembuatan karya, hingga pemakaian tanpa seizin pembuat karya. Pelanggaran ini merugikan banyak pihak, konsumen juga tidak bisa mendapatkan produk dan kualitas yang asli.

2. Kejahatan Siber (Cyber Crime)

Kejahatan saat ini dapat dilakukan secara online, perkembangan TIK dapat mempermudah seseorang dalam melakukan kejahatan yang tentu saja merugikan banyak orang. Contohnya, kejahatan seperti pembajakan kartu kredit, penipuan online, dan sebagainya. Kejahatan ini dapat terjadi di berbagai lintas negara, memberikan kerugian besar dan terkadang sulit dibuktikan secara hukum negara.

Baca Juga: Google Chorme 91 Diklaim Lebih Cepat dari Versi  Lama

3. Penyebaran Malware

Malware adalah program komputer yang sifatnya mencari kelemahan software. Penggunanya akan membobol atau merusak sistem operasi mamapun merusak software, yang berakibat akan menimbulkan virus, worm, keylogger, trojan, spyware dan sebagainya.

Dampak Positif

1. Bidang Kesehatan

Salah satu dampak positif dari perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah pada bidang kesehatan. Dengan adanya perkembangan teknologi saat ini setiap rumah sakit, klinik dan tempat kesehatan lainnya hanya perlu menggunakan smart card, dengan memasukan data pada kartu itu,  tim medis dapat langsung mengetahui riwayat penyakit pasien dan penangannya. Perkembangan TIK juga berpengaruh dalam alat-alat medis seperti CT Scan atau MRI.

Baca Juga: 10 Aplikasi ini Sedot Data Penguna Paling Sadis

2. Bidang Pendidikan

Perkembangan TIK memang sangat mempermudah segala kegiatan sehari-hari manusia. Saat ini sekolah pun dapat dilakukan dengan mudah dan sederhana, proses pembelajaran tidak hanya dapat dilakukan dengan tatap muka dikelas tetapi saat ini bisa dilakukan dengan jarak jauh menggunakan teknologi, seperti belajar online (e-learning) yang dapat digunakan untuk mengajar, memberikan tugas, dan tempat mengumpulkan tugas secara daring. Dari sisi waktu dan biaya, ini akan mengefisiensikan untuk orang tua dari para siswa yang berkecukupan karena tidak perlu memikirkan adanya biaya ongkos dan sebagainya seperti sekolah offline.

3. Bidang Bisnis

Dalam bisnis, perkembangan TIK sangat berpengaruh pada perdagangan di Indonesia. Pengguna TIK pun sudah diterapkan secara elektronik (e-commerce). Fitur dengan sambungan internet akan memudahkan banyak pihak untuk melakukan transaksi penjualan dan pembelian tanpa harus bertemu langsung.

Perkembangan TIK sangat membantu para pebisnis dalam menjalankan usahanya, banyak perusahaan saat ini mengikuti perkembangan TIK. karena dengan begitu ini akan memudahkan perusahaan dalam menjalankan bisnisnya.

Wellcode.iO perusahan Teknologi yang memproduksi software kelas dunia untuk client. Wellcode.iO akan memproduksi produk yang inovatif dan cerdas yang tentu saja akan mempermudah pekerjaan client secara kompeten. 

You may also like

TAX

PPN atas Pembelian Agunan : Apa, Bagaimana, dan Dampaknya terhadap Wajib Pajak?

Taxsam.co Team | 29 SEP 2023

TAX

Terima Fasilitas Kesehatan dari Kantor Kena Pajak Nggak, Ya?

Taxsam.co Team | 22 SEP 2023

TAX

Pajak Judi Online di Indonesia? Mungkin Nggak, Sih?

Taxsam.co Team | 22 SEP 2023